Pada Selasa (10/5) Indonesian Career Centre Network (ICCN) melanjutkan Indonesia Networking Program (INP) IX dengan PT L’oreal Indonesia pukul 16.00 WIB melalui platform Zoom Meeting
Perwakilan dari divisi program L’oreal, Indra memaparkan bahwa Loreal: A Pure Player in Beauty telah berdiri sejak 1909 dan menyabet penghargaan #1 Cosmetic Group Worldwide.
Dengan penjualan mencapai 2987 miliar euro, 88 pegawai, 150 negara, 35 merek, 21 pusat penelitian, dan 39 tanaman Loreal butuh waktu yang panjang untuk mencapai di tahap tersebut.
Terdapat empat perbedaan divisi dalam menyebarkan dedikasi kepada kecantikan: produk konsumen, mendemokrasikan kecantikan; L’oreal Luxe, memberikan pengalaman unik produk dan merek; produk profesional, mendukung penata rambut; dan kosmetik aktif, membantu semua untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
Beberapa program yang diluncurkan oleh L’oreal untuk universitas, di antaranya L’oreal Brandstorm, L’oreal Higher Internship, dan L’oreal Management Trainee Program.